Pembukaan South South Exchange (SSE) 2024 pada Proyek GCF Indonesia
Kegiatan
Pembukaan South South Exchange (SSE) 2024 pada Proyek GCF Indonesia
Dalam rangka penguatan Kerjasama Selatan-Selatan terkait dengan implementasi Reducing Emissions from Deforestation and Forest Degradation, Role of Conservation, Sustainable Management of Forest Carbon Stocks in Developing Countries (REDD+), Kepala Biro Administrasi Pembangunan Setda Prov. Kaltim H. Irhamsyah menghadiri Pembukaan South South Exchange (SSE) 2024 pada Proyek GCF Indonesia REDD+ RBP Period 2014-2016 yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Pengendalian Perubahan Iklim (PPI), KLHK bersama Badan Pengelola Dana Lingkungan Hidup, UNDP dan Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur di Hotel Novotel Balikpapan, Senin (30/09/2024).
Acara dipimpin oleh Pj Gubernur Akmal Malik, turut dihadiri Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Prov. Kaltim Ujang Rahmad, Kepala Biro Umum H. Iwan Darmawan, unsur Pemprov Kaltim lainnya, serta turut diikuti oleh unsur Pemerintah Kab/Kota, unsur perguruan tinggi, dan unsur mitra pembangunan dan lembaga sosial masyarakat.